Minggu, 26 Oktober 2014

Tutorial Roses Nail Art

Nail art kali ini ada nail art unik yang beda dari yang lain lhoooooo... Cara pembuatannya pun mudah bangett. Ini aku iseng-iseng lagi buat nail art roseeeee,kalau kalian pengen tahu bisa di lihat gambarnya di bawah sini :

 

Gimana??? Lucu kan? yuk Tutorial nya bisa di lihat lagiii..
Bahan :

  1.  Nail polish warna putih
  2.  Nail polish warna pink / orange
  3.  Nail polish warna hijau
  4.  Base coat nail polish
  5.  Kuas / Tusuk gigi
  6.  Top coat nail polish
  7.  Cutton bud untuk koreksi (apabila ada yang kecoret di luar kuku)
  8.  Aceton


 Tips dan Trik :

  • Pastikan kuku anda dalam keadaan kering dan bersih.
  • Kemudian,kuku anda selalu oleskan base coat agar kuku terlindungi dan tidak mudah rapuh.
  • Setelah kering,timpa kuku dengan nail polish warna putih, tunggu hingga kering.
  • Dengan warna pink,media anda mulai shading mawar. Saya menggunakan kuas tipis kuku seni saya, namun anda juga dapat melakukannya dengan tusuk gigi jika anda tidak memiliki kuas. Mulai dari tengah mawar dan membuat setengah lingkaran stroke akan menuju bagian luar bunga.
  • Kemudian anda bisa menambahkan daun sedikit saja pada bagian samping bunga yang sudah anda buat tadi.
  • Pastikan semua nail polish sudah kering, lalu oleskan top coat agar cat kuku lebih tahan lama.
  • Jika saat pengerjaan ada nail polish yang mengenai kulit di sekitar kuku, bersihkan perlahan dengan cutton bud yang sudah dibasahi dengan air/aceton.

Okey selamat mencoba guys :)

 

Sumber  : http://nurlajnta.blogspot.com 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar