Wah... semangkuk sup jagung yang hangat dan gurih terasa pas dinikmati diwaktu dingin seperti sekarang ini. Tapi jangan hanya dibayangkan saja, yuk, langsung buat resep berikut ini...!
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
3 buah jagung manis, rebus, pipil
2 buah paha ayam, fillet, potong kotak kecil
2.000 ml kaldu ayam
3 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 cm jahe, memarkan
2 sendok makan kecap asin
4 sendok teh garam
3/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok teh gula pasir
75 gram maizena, larutkan bersama 75 ml air untuk mengentalkan
1 butir telur, kocok lepas
1 batang daun bawang, potong 1 cm
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat sup jagung:
- Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Tuangkan kaldu, jagung, kecap asin, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Rebus sampai mendidih.
- Kentalkan dengan larutan maizena. Biarkan hingga meletup-letup kembali. Masukkan telur kocok sambil diaduk sampai berambut.
- Masukkan daun bawang, Aduk rata. Angkat.
Untuk 10 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar